MEDAN SUMUT21.ONLINE
Gedung Serbaguna Pemprovsu Pancing, Kota Medan, menjadi saksi kebersamaan dan sukacita umat Kristiani dalam Puncak Perayaan Natal Oikumene Provinsi Sumatera Utara 2024. Acara ini dihadiri oleh sekitar 15.000 masyarakat Sumatera Utara dari berbagai denominasi gereja.
Hadir sebagai tokoh sentral, Kombes. Pol. (Purn). Dr. Maruli Siahaan, SH., MH yang turut didampingi istri tercinta Ibu Betty boru Simanjuntak yang dikenal sebagai Tokoh Masyarakat Sumatera Utara, Dewan Penasehat Natal Oikumene Sumatera Utara, sekaligus Ketua Relawan Palito. Dalam sambutannya, Dr. Maruli menyampaikan apresiasi yang mendalam atas keberhasilan penyelenggaraan acara ini.
“Saya mengucapkan Selamat Hari Natal kepada seluruh masyarakat Sumatera Utara. Kiranya kelahiran Yesus Kristus membawa kebahagiaan, kedamaian, dan sukacita dalam hidup kita semua. Mari kita songsong Tahun Baru 2025 dengan semangat baru dan harapan yang besar,” ujar Dr. Maruli dengan penuh semangat.
Puncak perayaan ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan pemimpin gereja, antara lain:
– Pdt. Victor Tinambunan, MST (Ephorus HKBP/Ketua PGI Sumut)
– Pdt. Dr. Samuel Ghozali Dalimunthe (Ketua PGPI Aceh-Sumut)
– Dr. Naslindo Sirait, MM (Ketua Panitia Natal Oikumene Sumatera Utara 2024)
– Dr. Victor Maruli Silaen, M.A (Anggota DPRD Sumatera Utara)
– Dr. Jonius Taripar P. Hutabarat, S.Si, M.Si (Bupati Tarutung Terpilih)
– Marnix Sahata Hutabarat, BBA (Tokoh Masyarakat)
– R.E. Nainggolan (Tokoh Masyarakat Sumatera Utara)
Suasana sukacita semakin terasa dengan kehadiran sejumlah artis ternama yang memeriahkan acara, seperti:
– Putri Siagian
– Osen Hutasoit
– Retta Sitorus
Lagu-lagu rohani yang dibawakan mereka berhasil menggugah hati para hadirin, menciptakan momen yang penuh damai dan kekhidmatan.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Maruli juga mengajak seluruh masyarakat Sumatera Utara untuk tetap menjaga persatuan, kerukunan, dan saling peduli di tengah keberagaman. Dengan semangat Natal, beliau berharap seluruh masyarakat dapat terus membangun kehidupan yang harmonis dan penuh kasih.
Natal Oikumene Sumatera Utara 2024 ini bukan hanya menjadi momen spiritual, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan persatuan. Dengan tema “Kelahiran Yesus Kristus, Sumber Damai dan Sukacita,” acara ini menginspirasi banyak orang untuk menyebarkan cinta kasih dan semangat kebersamaan.
SALAM MARULI PEDULI
SALAM TEMAN MARULI.
(HARIANTO SIAHAAN)