Kader Partai NasDem Deli Serdang Ramai-Ramai Lepas Seragam, Kekecewaan Kepemimpinan Ali Yusuf Siregar

SUMUT 21

- Redaksi

Kamis, 31 Oktober 2024 - 17:12 WIB

5060 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Deli Serdang,- Muhammad Chanif Hanafi, seorang kader Partai NasDem di Deli Serdang, menjadi sorotan setelah unggahannya di akun Facebook menjadi viral.

Dalam video berdurasi 58 detik tersebut, sejumlah pengurus NasDem dari Kecamatan Tanjung Morawa, Dapil 2 Deli Serdang, terlihat melepas seragam Partai NasDem secara serempak sebagai bentuk protes terhadap kebijakan Ketua DPC NasDem Deli Serdang, Ali Yusuf Siregar.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Muhammad Chanif Hanafi, keputusan Ali Yusuf Siregar dianggap tidak menghargai kinerja para kader yang telah berjuang membesarkan partai, terutama terhadap Nusantara Tarigan Silangit yang menurut Chanif diposisikan secara tidak layak dalam struktur partai. “Ada rasa kecewa yang mendalam terhadap kebijakan yang kurang menghargai kinerja kader.

Kami berharap Partai NasDem bisa memperhatikan aspirasi ini demi menjaga soliditas dan semangat para kader,” ujarnya.

Video tersebut semakin tersebar luas karena banyak diteruskan oleh akun-akun lain, memicu gelombang komentar pedas dari netizen terkait kepemimpinan Ali Yusuf Siregar, yang juga mencalonkan diri sebagai Bupati Deli Serdang dengan nomor urut 3.

Aksi ini mengisyaratkan ketidakpuasan yang mengakar di antara pengurus NasDem di tingkat daerah, serta kritik terhadap posisi Ali Yusuf Siregar yang dinilai kurang mengayomi.

Protes ini juga didukung oleh kader-kader dari DPC Tanjung Morawa dan seluruh ranting (DPRt) NasDem di Kecamatan Tanjung Morawa. Para kader meminta Ali Yusuf Siregar agar lebih netral dalam menentukan pimpinan di DPRD Deli Serdang. (Tim/DS)

Berita Terkait

Polsek Talun Kenas Polresta Deli Serdang Gelar Bakti Sosial dan Santunan Untuk Anak Yatim
Polresta Deli Serdang himbau Warga Masyarakat Untuk Tolak Premanisms Berkedok Ormas, dan Laporkan
Patroli Menyapa Subuh, Langkah Polresta Deli Serdang Menjaga Kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan
Polresta Deli Serdang Gelar Pengamanan Sholat Tarawih, Kapolresta: “Kami Siap Jaga Keamanan Umat Muslim Beribadah”
Patroli Menyapa Subuh, Langkah Polresta Deli Serdang Menjaga Kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan
Polresta Deli Serdang Melalui Polsek Jajaran Bagikan Baksos kepada Masyarakat di Bulan Ramadhan
Jajaran Polresta Deli Serdang kembali berikan Baksos Ramadhan
Antusias Masyarakat Saksikan Kegiatan Pak Bhabin Produksi Konten Edukasi Tertib Berlalu Lintas di Sumut

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:10 WIB

Syukuran Pelantikan Dr. Maruli Siahaan Sebagai Anggota DPR RI Digelar di HKBP Sei Agul

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:19 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol.(Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH., Pimpin Rapat Perayaan Paskah Raya HKBP 2025 di Medan

Minggu, 23 Maret 2025 - 13:06 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol.(Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH., Hadiri Pentahbisan Gereja GBKP Runggun Bambu Raya

Minggu, 23 Maret 2025 - 08:38 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol. (Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH.,  Hadiri Rapat Perencanaan Pembangunan HKBP Sei Agul

Minggu, 23 Maret 2025 - 08:12 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol. (Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH., Hadiri Pembubaran Panitia Bona Taon PPRPTS Medan Nahumaliang

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:41 WIB

Kanwil Ditjenpas Jawa Barat Gelar Bazar Tebus Murah Sembako untuk Keluarga Warga Binaan di LPP Bandung.

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:06 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol. (Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH., Melayat ke Rumah Duka Alm. Abner Nababan

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:18 WIB

Anggota DPR RI Kombes Pol.(Purn.) Dr. Maruli Siahaan SH., MH., Kunjungi SMA Negeri 16 Medan Marelan Yang Terdampak Banjir

Berita Terbaru